Salah satu Guru SMAN 19 Batam termasuk 10 Peserta Terbaik Lomba Mengajar APBN untuk Guru

Sumarni, S.Pd yaitu Salah satu Guru SMAN 19 Batam yang termasuk 10 Peserta Terbaik Lomba Mengajar APBN untuk Guru.
Pada tanggal 20 November - 25 November 2021 mengikuti kegiatan Sharing Session 10 Peserta Terbaik Lomba Mengajar APBN untuk Guru. Berikut laporan hasil kegiatan sharing session yaitu :
- Dalam kunjungan ke kantor Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan, Bogor. Saya beserta 9 finalis lainnya diterima oleh Bapak Bambang Juli Istanto (Kepala Pusdiklat AP) beserta staf, dan dalam kesempatan tersebut selain mengunjungi kantor Pusdiklat AP, saya menjadi narasumber dalam acara AP Corner Special Edition “Manfaat Olimpiade APBN Bagi Pembelajaran di SMA/SMK/MA/Sederajat”. Dalam acara tersebut selain mendiskusikan bagaimana pentingnya pengenalan APBN dimulai dari tingkat sekolah, juga mendiskusikan bagaimana proses pembuatan video pembelajaran APBN, serta harapan terhadap APBN. Selain menjadi narasumber pada kesempatan kala itu saya juga menerima penghargaan sebagai JUARA 5 Lomba Video Mengajar APBN. Selain mengunjungi Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan di Bogor. Kami juga mengunjungi museum kepresidenan.
- Setelah mengunjungi Pusdiklat AP dan Museum Kepresidenan, kami melanjutkan perjalanan mengunjungi PKN STAN di Tangerang. Di tempat ini kami diterima langsung oleh Bapak Direktur dan Wakil Direktur PKN STAN yaitu Pak Rahmadi Purwanto dan Pak Agus Sunarya. Pak Rahmadi mengatakan untuk menjadi mahasiswa STAN tidak hanya di tuntut dalam masalah kecerdasan saja. Tetapi juga memiliki attitude yang baik. Dalam perbincangan santai ini juga pak Agus selaku wakil direktur mengatakan akan memberikan pelatihan/pembelajaran kepada guru tentang APBN jika dibutuhkan.
- Di hari yang sama setelah mengunjungi PKN STAN kami di ajak mengunjungi kantor BPPK Kemenkeu, tibanya di kantor BPPK pertama-tama kami menuju bagian Teknologi dan Informasi BPPK yang disambut oleh Pak Sugeng Satoto sebagai Kepala Bagian Teknologi dan Informasi BPPK. Pak sugeng mengenalkan tentang Kementrian Keuangan dan Dirjen yang ada dibawahnya hingga tentang KLC (Kemenkeu Learning Centre) yang menjadi salah satu program untuk meningkatkan kinerja karyawannya. Selain itu, pak sugeng juga mengenalkan ruangan kerja menggunakan konsep open workspace. Dimana harapannya untuk dapat meningkatkan kolaborasi antar karyawan dan membuat karyawan menjadi senang. Perjalanan dilanjutkan dengan menemui kepala BPPK yaitu bapak Andin Hadiyanto. Dalam pembicaraan ringan ini pak Andin menceritakan pengalaman karier beliau serta tantangan yang dihadapi. Pak andin juga menjelaskan bahwa “setiap uang rakyat harus dipertanggungjawabkan setiap rupiahnya”
- Kunjungan terakhir yaitu menuju komplek Kementrian Keuangan tepatnya di kantor Ditjen Anggaran, di tempat ini kami di sambut oleh Direktur Jenderal Anggaran yaitu Pak Isa Rachmatarwata serta pejabat lainnya. Disini kami menceritakan kesan dan pesan selama mengunjungi kantor-kantor kementrian keuangan. Hal yang tidak di rencanakan adalah bertemu dengan ibu menteri keuangan yaitu ibu sri mulyani. Disini kami berdiskusi ringan tentang APBN dan harapan bu sri terhadap guru agar mengenalkan APBN kepada siswa dan masyarakat.
Laporan hasil perjalanan dinas BY: SUMARNI, S.Pd
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- CAPAIAN PRESTASI SISWA SMAN 19 BATAM SELAMA OKTOBER 2023
- KALENDER PENDIDIKAN
- PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN 2022/2023
- Tanjak Hasil Karya Siswa SMAN 19 Batam dilirik
Kembali ke Atas